Contoh SAP Anticipatory Guidance (Petunjuk Antisipasi)

SATUAN ACARA PENYULUHAN

Pokok Bahasan           :  Anticipatory Guidance (Petunjuk Antisipasi)
Sub Pokok Bahasan    :  Anticipatory Guidance pada Usia Toddler
Sasaran                        :  Ibu yang mempunyai anak usia toddler
Hari/Tanggal               :                             Agustus 2010
Tempat                        :  Ruang  Gladiol RSU Wijaya Kusuma
Waktu                         :  15 Menit
Penyuluh                     : 


A.    TUJUAN PEMBELAJARAN UMUM
Setelah mengikuti serangkaian penyuluhan diharapkan Ibu yang mempunyai anak toddler dapat memahami tentang anticiparory guidance (petunjuk antisipasi) pada usia toddler.

B.     TUJUAN PEMBELAJARAN KHUSUS
Setelah mendapatkan penyuluhan selama 15 menit diharapkan sasaran dapat:
1.      Menjelaskan pengertian anticipatory guidance pada usia toddler .
2.      Mengetahui karakteristik khas anak usia toddler.
3.      Melatih anaknya untuk mengontrol berkemih dan defekasi.
4.      Mengetahui untuk mengenalkan pada anak tentang cara berkemih dan defekasi dengan benar sesuai kebudayaan dan nilai keluarga.
5.      Menjelaskan tentang pentingnya melatih anak untuk berkemih dan defekasi di tempat yang benar.
6.      Mengajarkan pada anak tentang cara menggosok gigi dengan benar.

C.    CIRI PESERTA DIDIK
Peserta didik adalah para Ibu yang memiliki anak usia toddler dengan latar belakang pendidikan mayoritas SMA.



D.    POKOK MATERI
1.      Pengertian anticipatory guidance pada usia toddler .
2.      Karakteristik khas anak usia toddler.
3.      Cara melatih anak untuk mengontrol berkemih dan defekasi.
4.      Cara mengenalkan pada anak tentang cara berkemih dan defekasi dengan benar sesuai kebudayaan dan nilai keluarga.
5.      Pentingnya melatih anak untuk berkemih dan defekasi di tempat yang benar.
6.      Cara menggosok gigi dengan benar.

E.     KEGIATAN PENYULUHAN
No
Waktu
Kegiatan Penyuluhan
Respon Peserta
1.
2 menit
Pembukaan, menjelaskan maksud dan tujuan penyuluhan.
Siap mendengarkan.
2.
5 menit.
Menjelaskan materi dan mendemonstrasikan.
Memperhatikan.
3.
6 menit.
Diskusi dan tanya jawab.
Mengajukan pertanyaan dan menjawab.
4.
2 menit.
Penutup dan menyimpulkan materi.
Mendengarkan dan memperhatikan.

F.     METODE
-        Ceramah
-        Diskusi (Tanya jawab)

G.    MEDIA
-        Leaflet

H.    EVALUASI
1.      Apa pengertian anticipatory guidance pada usia toddler .
2.      Sebutkan karakteristik khas anak usia toddler.
3.      Bagaimana cara melatih anak untuk mengontrol berkemih dan defekasi.
4.      Bagaiman cara mengenalkan pada anak tentang cara berkemih dan defekasi dengan benar sesuai kebudayaan dan nilai keluarga.
5.      Apa pentingnya melatih anak untuk berkemih dan defekasi di tempat yang benar.
6.      Bagaimana cara menggosok gigi dengan benar.
 

Contoh SAP Anticipatory Guidance (Petunjuk Antisipasi) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Slamet Fadli

0 comments:

Post a Comment